Jambu Biji Ausie (ungu)



Harga bibit pohon : jmb biji ungu (ausie) @ 40 rb  (cangkok/okulasi)

Referensi :  tak terasa penantian hampir setahun berlalu sudah. Bermula dari jalan-jalan di komplek kios tanaman di daerah sawojajar Malang, waktu itu saya melihat sosok bibit jambu biji dengan daun dan batang
yang kesemuanya berwarna merah. Dari si penjual bibit saya peroleh informasi bahwa jambu tersebut katanya dari Australia, dan buahnya akan berwarna merah seperti daunnya.
 Penasaran dengan sosok jambu
biji ini, maka saya beli satu dan saya tanam langsung di tanah. Dengan perawatan yang tidak begitu rumit, ternyata pertumbuhan jambu ini lumayan pesat. Seperti jenis jambu biji pada umumnya, jambu biji merah ini juga rajin keluar bunga dan berbuah susul menyusul. Dan yang membuat senang, ternyata apa yang di katakan si penjual bibit tadi benarlah adanya. Mulai buah pentil, warna merah sudah mendominasi, buah bertambah besar, warna merah mulai pudar ke arah ungu.

Dan yang membanggakan lagi, ternyata buah matang pohon (masih agak mengkal) memiliki aroma yang lumayan harum jika di belah. Walaupun jumlah biji masih relatif banyak, namun rasa dari jambu biji ini enak sekali, antara perpaduan rasa manis, segar dan aroma yang wangi.
Ternyata penantian hampir setahun tidak sia-sia setelah menikmati buahnya.

http://ayoberkebun-hervin.blogspot.com/2009/08/jambu-biji-australia.html